Seekor kucing digunakan
oleh para narapidana di Moldova untuk menyelundupkan ganja ke sel
mereka. Ini bukan kali pertama binatang ini diperalat sebagai alat
pengiriman oleh napi di Eropa.
Diberitakan Daily Mail,
Minggu 20 Oktober 2013, kucing ini tertangkap basah hendak masuk ke
penjara Penitenciarului Nr 9. Di tubuhnya terikat dua kantung ganja.
Sekarang,
polisi tengah mencari siapa pelatih kucing tersebut. Diduga, pemiliknya
berasal dari desa Pruncul, dekat penjara. Disinyalir ini bukan kali
pertama kucing tersebut mengirimkan narkoba ke bui.
Pasalnya,
sipir sering melihat kucing ini mondar-mandir masuk ke pencara melalui
lubang di pagar. Aksi ini terbongkar setelah sipir melihat kalung
mencurigakan. Setelah ditangkap, barulah ketahuan bahwa kucing itu
digunakan sebagai kurir.
Sebelumnya, cara ini juga digunakan
beberapa napi di Rusia. Juni lalu, seekor kucing tertangkap tangan
membawa ponsel beserta chargernya ke dalam penjara kota Skyktyvkar.
Agustus silam, napi di penjara wilayah Rostov juga menggunakan kucing untuk memasukkan heroin ke dalam sel.
Monday, October 21, 2013
Kucing Jadi Kurir Ganja di Penjara Moldova
10:54 AM
PT Equityworld Futures Surabaya
No comments
Lain lagi di Brasil. Pada
penjara negara ini, kucing di kota Arapiraca digunakan untuk
mengantarkan gergaji dan bor yang diikatkan di tubuhnya. Alat-alat ini
akan digunakan untuk kabur jika saja tidak tertangkap basah.
0 comments:
Post a Comment